Jakarta, prestasikaryamandiri.co.id – Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengungkapkan kebahagiaannya karena timnya berhasil kembali ke jalur kemenangan di Liga Inggris setelah hanya mampu meraih satu poin dalam dua pertandingan sebelumnya melawan Manchester United dan Crystal Palace.
Liverpool kembali meraih tiga poin usai mengatasi perlawanan Fulham dengan skor akhir 3-1 di Craven Cottage, Minggu (21/4/2-24).
Laga berakhir imbang 1:1 di babak pertama, ketika gol indah Trent Alexander-Arnold lewat tendangan bebas di menit ke-32 dibalas oleh Timothy Castagne di penghujung babak, tepatnya pada menit 45+2.
Liverpool tampil lebih baik di babak kedua dan berhasil mencetak dua gol lagi dari Ryan Gravenberch pada menit ke-53 dan Diogo Jota (72) untuk membawa tiga poin jelang derby Merseyside Kamis melawan Everton di Goodison Park (25/4/2024) pukul 02: 00 WIB.
Kemenangan ini membuat Liverpool tetap berada di jalur perebutan gelar juara dengan menghuni peringkat kedua dengan 74 poin. The Reds berada tepat di belakang pemimpin klasemen Arsenal karena selisih gol dan unggul satu poin dari Manchester City yang berada di posisi ketiga. Namun Man City hanya memainkan 32 pertandingan, sedangkan Arsenal dan Liverpool memainkan 33 pertandingan.
“Musim ini sangat intens bagi kami semua dan terkadang semua orang membutuhkan sedikit keberuntungan (untuk memenangkan gelar) dan ketiga tim membutuhkan itu,” kata Klopp di situs resmi Liverpool, Senin. 4/2024).
Ini merupakan kemenangan kedua Liverpool atas Fulham di Craven Cottage sejak pertemuan pertama pada Maret 2019 saat menang tipis 2-1.
Klopp menyebut kemenangan itu sebagai penampilan tandang terbaik Liverpool melawan Fulham hingga saat ini.
Sementara itu, Trent Alexander-Arnold juga mengutarakan pandangannya usai kemenangan atas Fulham. Ia menegaskan, yang diinginkannya hanyalah meraih lima kemenangan dalam lima laga terakhir untuk meraih gelar juara Liga Inggris.
“Mulai sekarang, kami hanya ingin memenangkan lima pertandingan berikutnya dan hanya itu yang kami inginkan,” ujar bek berusia 25 tahun itu.